Skip to main content

teman jalan

Tanjakan Cinta Semeru 2012 (Doge's Photo)

saya punya seorang teman jalan yang agak berbeda kali ini.
biasanya, kita punya tujuan yang sama, kemudian kita berjalan bersama ke tempat itu.
untuk yang satu ini, sudah dideklarasikan bahwa tujuan kita berseberangan.

kita nggak jalan beriringan.
kita bahkan nggak di jalan yang sama menurutnya.
kita cuma seolah berjalan beriringan, dipisahkan tembok tembus pandang dari baja.
dan di ujung jalan sana, ada dua pintu, dan kita nggak mungkin masuk di pintu yang sama.

mungkin kaca baja itu terkekeh mengejek.
menertawakan kenapa mau terus berjalan dengan kondisi seperti itu,
padahal kita berdua punya pilihan untuk pergi.

atau mungkin kaca baja itu maklum.
karena pintu itu antara dekat dan jauh, perlu membunuh waktu sebelum sampai ke sana.
toh, keduanya menikmati perjalanannya kan.

atau mungkin kaca baja itu tak acuh.
tugasnya hanya ada di sana, berdiri dengan angkuh.

tahukah kamu, 
salah seorang dari kami punya palu yang bisa menghancurkan kaca baja sialan itu.
tapi, probabilitas palu itu digunakan sama seperti probabilitas unta masuk ke lubang jarum.

halo teman jalan, jadi?
entahlah.
tapi saya percaya, suatu hari, saat gagang pintu sudah di tangan dan kita menengok ke belakang melihat jejak-jejak kaki kita yang tertinggal,
saat itu juga kita akan menertawakan perjalanan ini.

Comments